Pentingnya Menjaga Kesehatan Jiwa di Tengah Pandemi Corona

Pentingnya Menjaga Kesehatan Jiwa di Tengah Pandemi Corona - GenPI.co
ilustrasi : menenangkan jiwa ( foto : pixabay )

GenPI.co - Di tengah pandemi virus corona ini, masyarakat diimbau untuk menjaga tidak hanya kesehatan fisik, tetapi juga kesehatan mental. 

Untuk memelihara kesehatan mental saat kondisi pandemi ini, beberapa tips dapat dipraktekkan oleh masyarakat dari Dr. Laharho Kembaren, Sp.KJ, Perwakilan Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia.

Ia menyampaikan tips yang bisa dilakukan di rumah, yakni pertama membatasi informasi yang berlebihan. Informasi terkait dengan covid-19 yang belum diketahui kebenaran dapat memicu kecemasan. 

“Kita dapat mengurangi kecemasan dengan membatasi menonton, membaca atau mendengarkan informasi yang berlebihan. Mengambil jarak sejenak dari informasi yang berlebihan juga baik,” ujar Lahargo saat conferensi pers di Gugus Tugas.

Kedua yaitu memilah informasi yang diperoleh. Masyarakat sebisa mungkin untuk mendapatkan informasi yang akurat dari sumber terpercaya dan melakukan pencegahan atau penanganan yang dianjurkan. Membaca berita dari sumber yang keliru dapat menambah kecemasan dan kekhawatiran sehingga ini akan berdampak pada kesehatan jiwa.

Selanjutnya masyarakat dapat menghindari perasaan yang tidak nyaman dengan melakukan hal positif, seperti menghindari merokok, mengkonsumsi alkohol dan narkoba. 

“Apabila merasakan stres atau perasaan yang tidak nyaman segera berkonsultasi dengan profesional kesehatan jiwa, seperti psikiater, psikolog, konselor dan lainnya untuk mendapatkan pertolongan cepat dan tepat,” katanya.

Mengatasi permasalahan kesehatan jiwa, masyarakat dapat melakukan teknik keterampilan seperti relaksasi dengan menarik napas dalam. Di tengah pandemi covid-19 yang berdampak juga pada kesehatan mental.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya