Nggak Perlu Sampo Mahal, Air Cucian Beras Atasi Rambut Rontok

Nggak Perlu Sampo Mahal, Air Cucian Beras Atasi Rambut Rontok - GenPI.co
ilustrasi: cegah rambut rontok dengan membilas air beras ( Foto : wallpaper flare)

GenPI.co - Selain dapat mempercantik diri, rambut yang terawat dan sehat akan memberikan rasa percaya diri yang kuat terhadap seseorang.

Namun, tidak sedikit dari wanita sering menghadapi masalah rambut rontok, hal tersebut tentu cukup membuat resah karena takut akan mengalami kebotakan.

Solusi yang biasa dilakukan adalah memilih berbagai produk dengan harga mahal dengan harapan rambut dapat tumbuh subur dan kuat. Namun, pilihan itu tidak terlalu manjur. 

Salah satu yang dapat kamu coba yakni bilas rambut dengan air cucian beras.

BACA JUGA: Formula Ajaib yang bikin Rambut dan kulit Kepala Sehat Selalu

Penelitian Journal of Cosmetic Chemists (SCCJ) mengungkapkan, bahwa air beras menunjukkan perawatan rambut, seperti menurunkan gesekan permukaan rambut dan meningkatkan elastisitas rambut.

Air beras mengandung inositol, karbohidrat yang menyembuhkan kerusakan rambut juga sekaligus melindunginya lebih lanjut dari potensi kerusakan. 

Teknik pencitraan khusus menunjukkan bahwa kandungan inositol akan terus menetap dalam rambut bahkan setelah pembilasan, yang menawarkan perlindungan yang berkelanjutan dan efek mempercantik penampilan rambut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya