Jangan Asal, Cat Rambut Sebelum Usia 17 Tahun Picu Masalah ini

Jangan Asal, Cat Rambut Sebelum Usia 17 Tahun Picu Masalah ini - GenPI.co
Ilustrasi: anak dicat rambutnya jadi menggemaskan(pinterest)

GenPI.co - Mewarnai rambut dengan berbagai warna cat terang, seperti merah dan hijau neon merupakan bentuk ekspresi seni bagi sebagian orang.

Namun, pewarnaan pun perlu memperhatikan metode dan syarat idealnya.

Rendy Atmaja, seorang panata rambut professional di Jakarta mengatakan langkah awal yang harus dilakukan adalah mengetahui batasan umur. 

Sebab bahan kimia yang terdapat pada cat rambut sangatlah berbahaya untuk kulit kepala anak di bawah umur.

"Kalau perawatan idealnya di usia 12 tahun, itu pun enggak boleh pakai yang kimia, chemical kaya dikeriting dan cat itu belum boleh. Paling hanya perawatan untuk batang rambut saja," ujar Rendy kepada GenPI.co belum lama ini. 

BACA JUGA: Potong Rambut di Salon Saat Pandemi Covid-19, Amankah?

Sedangkan untuk perawatan rambut, Rendy menganjurkan agar usia anak-anak sebaiknya hanya boleh dengan teknik highlight atau ombre yang lebih aman. 

Idealnya, cat rambut baru boleh dilakukan saat sudah menginjak usia 17 tahun. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya