Ini yang Terjadi Kalau Kamu Terus Jadi Bucin

Ini yang Terjadi Kalau Kamu Terus Jadi Bucin - GenPI.co
Ilustrasi: wallpaperflare

GenPI.co - Sebetulnya taka da yang salah dengan menjadi bucin dan memprioritaskan pasangan. Tapi kalau keseringan, kamu pasti bakal dapat hal ini. Hati-hati ya!

Ini dampak buruk yang kamu rasakan apabila terlalu sering memprioritaskan pasangan di atas segalanya. 

1. Studi atau pekerjaan jadi telantar

BACA JUGA: Saat Kencan, Zodiaknya Misterius dan Susah Ditebak

Banyak orang yang rela mengabaikan studi atau pekerjaannya, hanya karena berada di dalam hubungan yang mengharuskannya untuk selalu memprioritaskan pasangan apa pun yang terjadi. Tahu gak sih kalau sebenarnya hubungan ini sudah timpang sebelah dan nggak sehat?

2. Persahabatan jadi terganggu

Terlalu sering memprioritaskan pasangan berarti secara tidak langsung kamu mengerahkan seluruh waktu dan tenaga hanya untuknya. Hal ini bisa berimbas pada hubungan persahabatanmu, karena sahabat akan menganggapmu selalu tidak memiliki banyak waktu untuk mereka bahkan untuk hal yang kecil atau sepele.

Jika berlarut-larut kamu terlalu memprioritaskan pasangan di atas segalanya, berpotensi membuat persahabatan renggang. Pasalnya sahabatmu akan merasa selalu diabaikan bahkan dibuang karena kamu kurang begitu peduli pada mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya