MUSIKPEDIA

Menguak Misteri Album Beyonce Lemonade, Ada Pesan Rahasia Lo

Menguak Misteri Album Beyonce Lemonade, Ada Pesan Rahasia Lo - GenPI.co
Beyonce (foto: SC IG @virgoyoncee)

Sebanyak 12 dari total 13 lagu di album terbarunya tersebut hadir dalam bentuk visual yang sarat akan pesan-pesan kuat mengenai isu terkini, terkait dirinya dan dunia di sekitarnya.

BACA JUGACerita Mengiris Hati di Balik Lagu Sebelah Mata Besutan ERK

Album Lemonade dibuka dengan adegan Beyonce berlutut di atas panggung, dengan mengenakan gaun hitam dan ikat kepala seraya mulai menyanyikan lagu Pray You Catch Me. 

Salah satu lirik di lagu ini berbunyi “you can taste the dishonesty, it's all over your breath” (Kamu dapat merasakan ketidakjujuran, semua terasa di seluruh hela napasmu).

Para penggemar pun sontak menduga lagu ini adalah cerita Beyonce tentang isu perselingkuhan suaminya, Jay-Z, yang merebak luas desas-desusnya pada tahun lalu.

Lagu lainnya yang cukup menyita perhatian adalah lagu yang bejdudul Hold Up, di mana Beyonce beradegan menyanyi dalam ritme reggae seraya menghantamkan tongkat bisbol ke kaca mobil. 

Menariknya, di tongkat bisbol tersebut tercetak sebuah logo bertuliskan 'hot sauce' yang langsung mengingatkan pada penggalan lirik yang khas di single terakhir-nya, Formation.

Beyonce kembali mengangkat isu feminisme dan kesetaraan gender dalam lagu berjudul 6 Inch. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya