
GenPI.co - Artis Reggy Lawalata blak-blakan mengungkap gender terkini putra sulungnya, Oscar Lawalata.
Hal itu dikemukakan Reggy di tayangan akun YouTube The Lawalatas dengan judul Untold Story Reggy Lawalata-Anakku Feminin.
Saat ada pertanyaan soal pilihan gender Oscar Lawalata, Reggy pun menjawab, "Wanita.”
Ia mengungkapkan telah menerima perubahan yang terjadi pada anaknya tersebut.
BACA JUGA: Tren Busana 2020: Baju Rumahan Juga Keren Tampil di Rapat Zoom
“Ya, 5-6 tahun yang lalu. Pemilihan Oscar apa pun itu, saya support. Karena bagaimana pun kamu adalah anak saya. Apa pun kamu, I love you so much," papar Reggy Lawalata.
Reggy Lawalata dalam pemaparannya di YouTube mengemukakan jika Oscar mulai terlihat feminin sejak di sekolah menengah pertama (SMP).
Diketahui, Oscar Lawalata dikenal sebagai desainer kondang Tanah Air.
BACA JUGA: Yuni Shara Berkebaya Dipuji Setinggi Langit, Netter: Ayu Banget
Ia merupakan sosok perancang busana pria yang awal September ini berusia 43 tahun.
Selain memiliki ibu yang seorang artis, adik Oscar yaitu Mario Lawalata seorang aktor.
Berikut perubahan penampilan Oscar Lawalata, dirangkum dari sejumlah sumber:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News