
GenPI.co - Bayangkan bagaimana hidupmu tanpa kehadiran teman. Rasanya galau sekali karena tidak punya seseorang yang mau dengar curhatmu.
Teman, sebengal apa pun mereka, tetap saja berpengaruh dalam perkembangan mental kamu. Mereka adalah orang-orang yang setia berada di sampingmu tanpa menghakimi.
Dengan mereka, kamu bisa melakukan kegilaan yang tidak bisa didapatkan bersama pasangan.
Meski begitu, masing-masing teman memiliki karakternya masing-masing. Bagaimana mereka berperilaku, dipengaruhi pula oleh zodiaknya. Jadi mari lihat teman Capricorn, Aquarius dan Pisces.
BACA JUGA: Capricorn, Aquarius, Pisces, Sesekali Stop Dengarkan Kata Hati
Capricorn
Zodiak yang praktis dan berkomitmen ini akan menjadi orang yang akan selalu menjadi inspirasi bagi teman-temannya.
Mereka menganggap segala sesuatu dalam hidup dengan serius, begitu juga dengan persahabatan. Seorang teman hari ini adalah teman seumur hidup.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News