
2. Antiseptik Alami
Siwak mengandung sejumlah antiseptik alami yang bisa membunuh mikroorganisme berbahaya di mulut, asam cokelat yang melindungi gusi dari penyakit.
Mencegah gigi berlubang, berwarna dan membusuk, serta minyak aromatik yang meningkatkan air liur.
3. Mencegah Plak Gigi
Plak gigi dapat dengan mudah terbentuk bila malas menyikat gigi setelah makan.
Sisa makanan yang masih menempel di permukaan dan sela-sela gigi akan menumpuk dan membentuk plak.
Plak dapat diubah oleh bakteri di dalam mulut menjadi asam yang dapat merusak gigi.
Kandungan silika dalam siwak mampu mencegah pembentukan plak gigi. Bukan hanya itu, silika dalam siwak juga efektif untuk menghilangkan noda kuning di gigi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News