SPECIAL NEEDS

Jadi Model, Bernadette Mampu Ubah Kaki Palsu Jadi Estetika Fesyen

Jadi Model, Bernadette Mampu Ubah Kaki Palsu Jadi Estetika Fesyen - GenPI.co
Bernadette Hagans, model dengan satu kaki. Foto: Instagram @bernadettehagans

GenPI.co - Bernadette Hagans merupakan salah satu sosok difabel yang mampu menjadi salah satu wanita berpengaruh di Irlandia Utara, khususnya di bidang modelling.

Dilansir dari Belfastlive, Bernadette terlahir normal dan menjadi difabel akibat kanker yang dideritanya.

BACA JUGAHonda Ciptakan Konsep Motor untuk Penyandang Disabilitas

Dua tahun yang lalu, perempuan asal Belfast, Irlandia Utara ini divonis mengidap sarkoma sinovial, kanker jaringan lunak yang agresif, pada kakinya.

Penyakit tersebut membuatnya harus merelakan salah satu kakinya.

Pada Oktober 2018, Bernadette menjalani operasi untuk menghilangkan kaki kanannya.

Meski demikian, ia justru merasa sangat beruntung karena masih bisa hidup dan menjalankan impiannya.

“Saya telah hidup selama 22 tahun dengan sepasang kaki dan saya kini bisa melakukannya dengan satu kaki. Saya memang mengidap kanker, tapi saya diberi kesempatan untuk hidup,”kata Bernadette seperti dikutip dari Belfastlive.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya