Ciptakan Lingkungan Keluarga Suka Membaca, Agar Anak Mengikutinya

Ciptakan Lingkungan Keluarga Suka Membaca, Agar Anak Mengikutinya - GenPI.co
ilustrasi: anak membaca buku ( foto: freepik)

GenPI.co - Meningkatkan minat membaca anak memang gampang-gampang susah. Ada beberapa anak yang tanpa disuruh sudah menyukai baca buku, ada juga tipe yang susah untuk membaca.

Agar anak-anak suka membaca, sebagai orang tua harus memunculkan minat dengan membuat lingkungan yang didominasi orang-orang yang gemar membaca buku. 

BACA JUGA: 4 Kiat Sederhana Agar Anak Tak Bosan Membaca Buku

Melalui webinar bertajuk Implementasi Literasi Digital di Masa Pandemi, Najwa Shihab membagikan tips mengajarkan anak untuk gemar membaca buku. Salah satunya menciptakan suasana suka membaca di dalam lingkungan keluarga.

“Saya percaya proses pembelajaran anak untuk bisa membaca adalah dengan contoh. Jadi kalau di sekelilingnya terbiasa dengan bacaan dan terbiasa mengolah informasi, dengan sendirinya dia akan mendapatkan contoh,” ujar Najwa, Jumat (25/9).

Orang tua bisa membaca berdekatan dengan Si Anak, untuk menunjukkan bahwa orang tua juga gemar membaca. 

Selain itu, berikan contoh dengan menciptakan suasana rumah bersama anggota keluarga yang cinta dengan ilmu. 

BACA JUGA: Kapan Waktu yang Tepat Membacakan Dongeng Untuk Si Kecil?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya