Dilarang Memberikan Air Putih pada Bayi Usia 0-7 Bulan

Dilarang Memberikan Air Putih pada Bayi Usia 0-7 Bulan - GenPI.co
ilustrasi: memberikan air putih pada bayi harus sesuai usianya ( foto: pixabay)

GenPI.co - Tahukah bunda, pemberian air putih untuk bayi dapat membuat perutnya menjadi semakin cepat kembung.

Selain itu, minum air putih dalam jumlah yang terlalu banyak juga bisa membuat bayi berisiko mengalami keracunan dan berakibat fatal.

BACA JUGA: 5 Tips Melatih Bayi Supaya Bisa Merangkak dengan Sempurna

Sebab di usia ini, organ ginjal bayi belum berfungsi dengan baik. Ketika air putih yang diminum bayi terlalu banyak, tubuhnya akan mengeluarkan garam dalam jumlah yang banyak pula bersamaan dengan air putih yang diminumnya.

Apalagi, minum air putih justru dapat mengurangi keinginannya untuk minum ASI atau susu formula.

Ini akan berdampak pada proses penyerapan nutrisi dari ASI dan susu formula yang jadi kurang optimal.

Alhasil, ketidakseimbangan cairan tubuh akan mengganggu aktivitas otaknya. Gejala paling awal yang dimunculkan biasanya adalah mengantuk dan lemas.

Untuk itu, bunda sebenarnya harus memahami sejak awal panduan pemberian air putih untuk bayi agar tidak menimbulkan bahaya yang bisa menyebabkan kejang dan membengkak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya