Unik! Tradisi Gantung-Gantung pada Perayaan Isra Miraj di Penyengat

Unik! Tradisi Gantung-Gantung pada Perayaan Isra Miraj di Penyengat - GenPI.co
Umat muslim bersama memperingati Isra Miraj dengan tradisi Gantung-gantung (foto: Kamarul Ikhram)

Genpi.co— Hari ini 3 April 2019, Umat Muslim memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW. 

Isra Miraj merupakan kejadian  penting dalam kalender Islam, karena menjadi peristiwa saat Nabi Muhammad mendapatkan perintah untuk menunaikan salat lima waktu dalam sehari.

Di Indonesia, Isra Miraj diperingati dengan berbagai cara dan budaya. 

Di Pulau Penyengat, Kota Tanjung Pinang, Provinsi Kepulauan Riau, masyarakat memperingati Isra Miraj dengan berdoa bersama di Masjid Raya Sultan Riau.

Tak hanya itu, ada tradisi unik dan khas yang dilakukan setiap memperingati Isra Miraj, yaitu Gantung-gantung.

Tradisi yang dilakukan sehari sebelum Hari Isra Miraj tersebut, sudah dilakukan puluhan tahun lamanya di pulau yang berada di perairan Tanjungpinang ini.

Pada Selasa malam (2/4), pengurus Masjid Raya Sultan Riau menggelar tradisi Gantung-gantung.

“Mungkin ini [Gantung-gantung] hanya tinggal di Penyengat. Itu adalah sistem orang-orang dulu disini. Menjadi satu sarana dakwah menghimpun orang datang beramai-ramai yang dibuat pengurus Masjid.” kata Raja H Abdurrahman Jantan, Ketua Masjid Raya Sultan Riau Penyengat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya