Manusia Pertama yang Keliling Dunia Berasal dari Sumatera

Manusia Pertama yang Keliling Dunia Berasal dari Sumatera - GenPI.co
Panglima Awang atau Enrique dari Malaka, seorang budak Fersinand Maggelan yang berhasil mengelilingi dunia. (Foto: Liputan6)

GenPI.co - Orang pertama di dunia yang berhasil mengelilingi bumi adalah seorang Melayu Sumatera.  Demikian ungkap Prof Anthony Reid, seorang pakar sejarah Asia Tenggara  yang berasal dari Selandia Baru.

Pendapatnya dikuatkan oleh ahli sejarah dari Harvard Dr. Joyce Chaplin. Ia menyebut, seorang pria Melayu adalah orang pertama yang berkeliling dunia. Hal ini dinyatakannya dalam buku ‘Around about the Earth: Circumnavigation from Magellan to Orbit.’

Orang Melayu ini adalah Enrique dari Malaka. Dia memulai perjalanannnya dari Malaka ke arah barat menuju eropa lalu ke amerika dan akhirnya tiba di Filipina. Dari Filipina diyakini bahwa Enrique berhasil kembali ke Malaka mengikuti kapal Spanyol yang hendak pulang. Dalam dunia Melayu Enrique disebut dengan nama Panglima Awang.

Kisah perjalanan Enrique diperoleh dari Antonio Pigafetta. Ia adalah seorang penulis dan penjelajah asal Venesia di Italia yang mendampingi perjalanan Magellan sebagai juri tulis laporan perjalanan.

Pigafetta menyebut, seorang remaja kelahiran Sumatera yang dijadikan budak pada usia 14 tahun oleh Ferdinand Magellan. Hal ini diperkirakan terjadi tidak lama setelah Magellan menaklukan Malaka pada tahun 1511. Remaja Sumatera ini lalu dipanggil Enrique si hitam oleh Magellan dan para awak kapalnya.

Enrique ditugaskan sebagai penerjemah dan penunjuk arah dalam pelayaran Magellan di kepulauan rempah. Pada tahun 1512 Magellan membawa Enrique kembali ke Portugal melalui India, Arabia, dan Afrika. Setelah dituduh korupsi oleh raja Portugal, Magellan berganti melayani Raja Spanyol.

Pada tahun 1519, Magellan yang didampingi Enrique berlayar kembali ke pulau rempah, namun kali ini melalui jalur laut baru. Antara tahun 1519 sampai 1521 Enrique berlayar dari Spanyol melintasi samudra Atlantik menuju benua Amerika lalu menyeberangi Samudra Pasifik yang maha luas. 17 maret 1521 Magellan akhirnya tiba di kepulauan Filipina.

Filipina adalah tempat terakhir Magellan. Magellan tewas dalam sebuah pertempuran di Mactan, Filipina. Dengan demikian Magellan tidak pernah berhasil mengelilingi dunia. Enrique melanjutkan perjalanan bersama kapal dan awak Magellan yang tersisa dan diduga berhasil kembali ke Malaka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya