Ladang Silo Rudal China Mengerikan, Visualnya Bikin Gemetar

Ladang Silo Rudal China Mengerikan, Visualnya Bikin Gemetar - GenPI.co
Rudal balistik jarak menengah Dong Feng 26 atau DF-26 milik China disebut mampu menjangkau pulau kecil Guam, pangkalan militer terpenting Amerika Serikat di Samudra Pasifik. Foto: weibo.com

GenPI.co - Citra satelit menangkap gambar yang mengerikan. Ada ladang silo rudal balistik China yang terpantau. Visualnya disebut bisa bikin gemetar musuh-musuh China.

Beijing terlihat fokus mengembangkan kemampuan meluncurkan rudal balistik antarbenua (ICBM) canggih dari silo bawah tanah.

Prediksi para ahli, itu dilakukan untuk membalas dengan cepat terhadap kemungkinan serangan nuklir, tulis kantor berita AP, Maret tahun ini.

BACA JUGA:  Serangan Brutal Rudal China Bikin Waswas, Iron Dome Israel Lewat

Para ahli berasumsi setidaknya 16 silo bawah tanah sudah berebaran di tempat pelatihan rudal besar di dekat Jilantai.

Keberadaan silo ini menambah 20 silo China lainnya yang sudah beroperasi dengan ICBM yang lebih tua, DF-5.

BACA JUGA:  Rudal China Bikin Gempar, Jenderal AS Langsung Ngemis-ngemis

"Itu hanya akan merupakan sebagian kecil dari jumlah silo ICBM yang dioperasikan oleh Amerika Serikat dan Rusia," tulis peneliti FAS Matt Korda dan Hans M. Kristensen seperti dikutip dari Sputnik, Rabu (28/7/2021).

Gambaran itu akhirnya didukung visual yang ditangkap dari citra satelit Amerika. Ada banyak gambar yang berhasil direkam satelit.

BACA JUGA:  Brigade Rudal China Sangat Brutal, Amerika Bisa Kena Jegal

Foto-fotonya memang masih dirahasiakan. Tapi menurut sumber yang enggan disebutkan namanya, visual yang didapat bisa membuat gemetar musuh-musuh China.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya