PM Malaysia Ngeri-ngeri Sedap, Menterinya Kompak Mundur

PM Malaysia Ngeri-ngeri Sedap, Menterinya Kompak Mundur - GenPI.co
Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin. Foto: Instagram @muhyiddinyassin_official

GenPI.co - Dua politikus UMNO mundur dari jabatannya sebagai menteri di pemerintahan. Nasib Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin mulai ngeri-ngeri sedap.

Pada 25 Juli, presiden UMNO Datuk Seri Ahmad Zahid Hamidi mengeluarkan instruksi tegas.

Partainya memutuskan semua menteri, wakil menteri dan kepala perusahaan akan melepaskan posisi mereka jika Undang-undang Darurat untuk menahan penyebaran covid-19 tetap berlaku setelah 1 Agustus.

BACA JUGA:  Menanti Janji Mahathir Mohamad, Jadikan Anwar Ibrahim PM Malaysia

Posisi Muhyiddin di puncak kekuasaan kian genting. Sejak dia dilantik menjadi perdana menteri pada Maret 2020, selalu ada goncangan.

Namun Raja Malaysia sampai sekarang masih membantunya bertahan untuk menghindari kekacauan politik di saat lonjakan covid-19 dan dampak ekonomi dari penguncian.

BACA JUGA:  Pemimpin Negara Tertua, PM Malaysia Mahathir Mohamad Ultah ke-94

Pada Rabu (4/8/2021) Muhyiddin menentang desakan agar dirinya mundur.

Dia mengatakan akan membuktikan legitimasinya sebagai perdana menteri saat parlemen Malaysia kembali bersidang pada September.

BACA JUGA:  Pelabuhan Roro Dumai-Malaka, Jadi Fokus Jokowi dan PM Malaysia

Legitimasinya akhirnya diguncang menteri-menterinya. Menteri pertama yang mundur adalah Menteri Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM) Datuk Seri Shamsul Anuar Nasarah, Selasa 3 Juli 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya