Aksi Pasukan Khusus AS di Taiwan Bisa Bikin China Murka

Aksi Pasukan Khusus AS di Taiwan Bisa Bikin China Murka - GenPI.co
Ilustrasi - Aksi Pasukan Khusus AS di Taiwan Bisa Bikin China Murka. (Foto: Reuters)

GenPI.co - Pasukan khusus Amerika Serikat (AS) dan marinir dikabarkan diam-diam melatih pasukan Taiwan. Tindakan tersebut dikatakan bisa memicu murka China.

Wall Street Journal pada Kamis (7/10)melaporkan, sekitar dua lusin anggota layanan AS telah melatih pasukan darat dan laut Taiwan "setidaknya selama satu tahun," 

Laporan yang bersumber dari pejabat yang tak mau namanya disebut itu mengatakan bahwa latihan dilakukan di tengah meningkatnya ancaman verbal China terhadap sekutu pulau Amerika Serikat itu.

BACA JUGA:  Serangan Mendadak China ke Taiwan 600 Pesawat dalam Setahun

Kementerian Pertahanan Taiwan menolak mengomentari laporan tersebut. Semenentara Pentagon tidak menconfirmasi atau menyangkalnya. 

Juru bicara Pentagon John Supple mengatakan, dukungan AS untuk militer Taiwan diukur dari kebutuhan pertahanannya.

BACA JUGA:  Ancaman di Langit Taiwan, 56 Pesawat Militer China Melintas

"Dukungan kami dan hubungan pertahanan dengan Taiwan tetap selaras terhadap ancaman saat ini yang ditimbulkan oleh Republik Rakyat China," kata Supple dalam sebuah pernyataan.

Dia juga mengatakan bahwa pihaknya  mendesak Beijing untuk menghormati komitmennya terhadap resolusi damai perbedaan lintas-Selat.

BACA JUGA:  Aksi Provokasi China Bikin Taiwan Murka, Hampir Terjadi Perang

Laporan itu muncul untuk mengonfirmasi artikel media Taiwan November lalu, yang mengutip Komando Angkatan Laut Taiwan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya