Keputusan Pengadilan London Menohok, Penguasa Dubai pun Tersudut

Keputusan Pengadilan London Menohok, Penguasa Dubai pun Tersudut - GenPI.co
Penguasa Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum. (Foto: AP)

GenPI.co - Hakim Pengadilan London, Andrew McFarlane, mengeluarkan keputusan terhadap Penguasa Dubai Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum, Rabu (6/10) lalu.

Perdana menteri Uni Emirat Arab itu dikatakan memata-matai telepon milik istrinya yang terasing menggunakan spyware Pegasus yang kontroversial.

Dalam keputusannya, Hakim McFarlane menyambut  pengawasan terhadap Putri Haya Bint al-Hussein menggunakan teknologi NSO Group Ltd., dilakukan dengan "otoritas tersurat atau tersirat" dari Sheikh Mohammed.

BACA JUGA:  Selir Sineenat Punya 5 Fakta Unik, Nomor 3 Keren Pakai Banget!

Pasangan itu telah memperebutkan hak asuh anak-anak mereka setelah sang putri terbang ke Inggris bersama mereka pada tahun 2019.

“Sheikh Mohammed siap menggunakan tangan negara untuk mencapai apa yang dia anggap benar," tulis Hakim McFarlane dalam putusannya pada Rabu.

BACA JUGA:  Apes banget! Eks Komandan Taliban ini Dibeginikan oleh Jaksa AS

Sheikh Mohammed membantah tuduhan itu dalam sebuah pernyataan melalui Bloomberg. 

“Kasus ini menyangkut operasi keamanan negara yang seharusnya tidak pantas bagi saya untuk memberikan bukti tentang hal-hal sensitif seperti itu, katanya.

BACA JUGA:  Di Perairan Asia, Kapal Selam Nuklir AS Rusak Kena Hantaman

Penguasa Dubai itu  juga mengatakan bahwa temuan itu didasarkan pada gambaran dan bukti yang tidak lengkap mengenai dirinnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya