WHO Keluarkan Peringatan ke Seluruh Dunia, Mohon Warga Waspada

WHO Keluarkan Peringatan ke Seluruh Dunia, Mohon Warga Waspada - GenPI.co
Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus. Foto: Reuters.

GenPI.co - Kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus mengimbau untuk seluruh dunia agar waspada terhadap perkembangan kasus Covid-19 yang terjadi di Eropa.

Menurutnya, Eropa sekali lagi memang menjadi pusat pandemi virus corona yang kini tercatat hampir dua juta kasus Covid-19 pekan lalu.

Eropa juga melaporkan hampir 27.000 kematian yang menjadi angka dengan mewakili lebih dari setengah kematian terkait Covid di dunia pekan lalu

BACA JUGA:  WHO Keluarkan Peringatan ke Seluruh Dunia, Mohon Jangan Sepelekan

"Paling banyak dalam satu minggu di wilayah itu sejak pandemi dimulai," kata Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam keterangannya, seperti dilansir dari BBC, belum lama ini.

Di samping itu, mantan Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara, Tjandra Yoga Aditama mengungkapkan saat ini ada sekitar 26 ribu genomik varian Delta Plus atau AY4.2 yang tersebar di 42 negara berdasarkan data Global Initiative on Sharing All Influenza Data (GSAID).

BACA JUGA:  Hari Diabetes Sedunia 14 November, Pesan Penting WHO Bagi Manusia

"Sampai saat ini, dari data GSAID Genomik ya sudah ada 26.000 genomik varian AY4.2 ini dan ada di 42 negara salah satunya Singapura," terang Tjandra dikutip dalam keterangannya, Senin (15/11/2021).

Awal mula munculnya varian Delta Plus atau AY4.2 ini berawal dari India yang dikenal sebagai namanya B1617 pada akhir 2020.

BACA JUGA:  WHO Bongkar Skandal Vaksin Covid - Isinya Kacau

Lalu belakangan diketahui bahwa B1617 ini bukan hanya satu tetapi ada tiga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya