Covid Eropa Bikin Pusing, Rusuh di Mana-mana

Covid Eropa Bikin Pusing, Rusuh di Mana-mana - GenPI.co
Polisi menembakan water canon saat aksi protes pemberlakuan lockdown guna mencegah penyebaran covid-19 di Amsterdam. REUTERS/Eva Plevier

GenPI.co - Covid Eropa benar-benar bikin pusing. Rusuh terlihat di mana-mana. Belgia, Austria hingga Belanda, kena dampaknya.

Austria mulai Senin, (22/11/2021) menerapkan kembali penguncian penuh covid-19. 

Kanselir Alexander Schallenberg pada konferensi pers menyebut bahwa dalam penguncian ini pihaknya akan mengoptimalisasi angka vaksinasi.

BACA JUGA:  Alarm Kematian Eropa Menyala, WHO Sampai Ketakutan

Dia menargetkan bahwa negara itu menargetkan seluruh penduduk telah menerima vaksin pada 1 Februari mendatang.

Penguncian ini sendiri membuat Negeri Mozart itu menjadi negara pertama di Eropa yang melakukan penguncian kembali. 

BACA JUGA:  Dari Eropa, Flu Burung Telah Mencapai Jepang! Ancamannya Maut

Kekerasan menentang pembatasan covid-19 juga terjadi di Belanda. Sudah tiga hari negeri Kincir Angin mencekam.

Unjuk rasa kerap berakhir rusuh dan pembakaran barang publik. Bahkan polisi di Rotterdam menembaki kerumunan. Sejumlah orang luka dan 64 ditangkap.

BACA JUGA:  Covid-19 Mengganas di Uni Eropa, Belanda Lockdown

"Kerusuhan dan kekerasan ekstrem terhadap polisi, polisi anti huru hara, dan petugas pemadam kebakaran tadi malam di Rotterdam sangat mengerikan," kata Menteri Keamanan Ferd Grapperhaus.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya