Varian Omicron Memukul Israel, 2 Orang Dokter Tertulari

Varian Omicron Memukul Israel, 2 Orang Dokter Tertulari - GenPI.co
Varian Omicron Memukul Israel, 2 Orang Dokter Tertulari, (Foto: Antara/Reruters)

GenPI.co - Sebanyak 2 orang dokter di Israel dilaporkan tertulari Covid-19  varian Omicron.

Juru bicara Pusat Medis Sheba dekat pada Selasa (30/11) mengatakan, salah satu dari 2 dokter tersebut kembali dari konferensi di London pekan lalu

Pihak rumah sakit mengatakan, Kedua dokter itu sudah mendapatkan vaksin booster produksi Pfizer/BioNtech dan sejauh ini menunjukkan gejala Covid-19, kata pihak rumah sakit.

BACA JUGA:  Ngerinya Pengakuan CEO Moderna, Omicron Bikin Dunia Ketar-ketir

“Dokter yang tiba dari Inggris itu kemungkinan telah menginfeksi rekannya,” kata pihak rumah sakit.

Selain 2 dokter itu, terdapat 2 orang lain yang diketahui tertulari varian Omocron

BACA JUGA:  Rusia Gerak Cepat, Kembangkan Vaksin yang Bisa Adang Omicron

Menurut pejabat kesehatan, dengan satu di antaranya adalah turis asal Malawi yang sudah disuntik vaksin Covid-19 AstraZeneca.

Israel menolak kedatangan warga negara asing (WNA) dari seluruh negara selama 14 hari mulai Sabtu untuk mencegah penyebaran Omicron.

BACA JUGA:  Gawat, Varian Omicron Telah Diidentifikasi di 13 Negara!

Mereka juga kembali menerapkan teknologi pelacakan ponsel kontraterorisme untuk melacak kontak dari orang-orang yang kemungkinan terinfeksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya