
Kemudian pada 2014, dia mengatakan bahwa siapa saja berhak menyimpan rahasia kecil bagi dirinya sendiri.
"Setiap orang harus punya rahasia kecil mereka sendiri. Saya berharap suatu hari nanti para penggosip akan tenang,” kata Kabaeva dikutip dari Daily Star, kala itu.
Kabaeva mendapat julukan 'wanita paling fleksibel Rusia' setelah menjadi bintang Olimpiade Sydney 2000.
BACA JUGA: NATO Melunak, Vladimir Putin di Atas Angin
Ketika itu, di ajang olahraga multi cabang paling bergengsi ini dia berhasil membawa pulang satu keping medali perunggu.
Kemudian pada 2004 Kabaeva berpartisipasi lagi di Olimpiade Athena. Dia sukses menyabet medali emas setelah sebelumnya gelarnya dicabut karena masalah doping.
BACA JUGA: Diam-diam, Vladimir Putin Hafal Ayat Alquran, Nih Buktinya
Keberhasilan di Athena membuat nama Kabaeva melambung. Dia pun kemudian memicu badai di Rusia setelah berpose syur untuk Maxim, sebuah majalah pria Rusia.
Setelah itu mulai muncul banyak laporan atlet senam itu dengan Vladimir Putin, sudah memiliki anak.
BACA JUGA: Gempar, Hotman Paris Bongkar Wisata Terlarang Artis dan Politikus
Ada laporan bahwa Kabaeva melahirkan anak kembar pada April 2019, yang sebelumnya menghilang misterius.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News