Ancaman Elon Musk Bikin Twitter Kalang Kabut, Lalu Lakukan ini

Ancaman Elon Musk Bikin Twitter Kalang Kabut, Lalu Lakukan ini - GenPI.co
Ancaman Elon Musk yang ingin menarik diri dari kesepakatan USD 44 miliar ternyata berhasil membuat Twitter kalang kabut. (Foto: Reuters/Dado Ruvic/Illustration/File Photo)

GenPI.co - Ancaman Elon Musk yang ingin menarik diri dari kesepakatan USD 44 miliar ternyata berhasil membuat Twitter kalang kabut.

Platform media sosial itu dikabarkan setuju untuk memberikan ELon Musk akses ke sebgaian besar datanya.

Dilansir dari New York Times, Kamis (9/6) seseorang yang mengetahui keputusan tersebut mengatakan bahwa Twitter akan memberikan Elon Musk akses langsung ke ‘firehouse’.

BACA JUGA:  Amber Heard Masih Pegang Barang Elon Musk

Istilah firehouse tersebut mengacu pada aliran jutaan cuitan yang masuk ke jaringan perusahaan itu setiap hari. 

Meski begitu, tidak jelas apakah bos peruahaan mobil listrik Tesla itu akan mendapatkan akses penuh atau sebagian kefirehose itu.

BACA JUGA:  Elon Musk Mengancam akan Membatalkan Pembelian Twitter

Informasi tersebut akan memberi Musk alat untuk membedakan berapa banyak akun di platform Twitter yang mungkin palsu. 

Akan tetapi, itu tidak mungkin membantunya mencapai kesimpulan Twitter bahwa 5 persen dari akun aktifnya adalah palsu.

BACA JUGA:  Elon Musk Bikin Bahtera Nuh untuk Angkut Manusia ke Mars

Pasalnya, perusahaan media sosial itu menggunakan metodologi berbeda yang melibatkan data kepemilikan dan analisis manusia untuk mencapai angka itu. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya