Ultimatum Keras Biden, Iran Bakal Rasakan Kekuatan Militer AS

Ultimatum Keras Biden, Iran Bakal Rasakan Kekuatan Militer AS - GenPI.co
Presiden AS Joe Biden memberikan ultimatum keras kepada Iran dan progam nuklir yang tengah negara itu kembangkan. (Foto: Antara/Reuters)

GenPI.co - Presiden AS Joe Biden memberikan ultimatum keras kepada Iran dan progam nuklir yang tengah negara itu kembangkan.

Dalam sebuah wawancara dengan TV Channel 12 Israel, Biden mengatakan bahwa dia akan menggunakan kekuatan sebagai upaya terakhir untuk mencegah Iran mendapatkan senjata nuklir.

Dia mengatakan bahwa pemerintahannya akan memasukkan Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) Iran dalam daftar Organisasi Teroris Asing (FTO) AS.

BACA JUGA:  Israel Menyusup Masuk, Operasi Intelijen Iran Dibuat Hancur Lebur

Dalam wawancara itu, Biden Ditanya mengenai pernyataan masa lalunya bahwa dia akan mencegah Teheran mendapatkan senjata nuklir berarti dia akan menggunakan kekuatan melawan Iran.

"Jika itu adalah upaya terakhir, ya." tegas dia.

BACA JUGA:  Drone Israel Jaga Langit Bahrain dari Serangan Iran

Iran membantah mencari senjata nuklir, dengan mengatakan bahwa program nuklirnya hanya untuk tujuan damai.

Teheran mencapai kesepakatan dengan enam kekuatan besar pada 2015 di mana negara itu membatasi program nuklirnya.

BACA JUGA:  Iron Dome Israel Keok di Hadapan Rudal Rusia

Sebagai timbal balik, negara itu mendapatkan keringanan sanksi ekonomi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya