Prediksi Ilmuwan Sungguh Mengerikan, 5 Miliar Orang Bisa Tewas

Prediksi Ilmuwan Sungguh Mengerikan, 5 Miliar Orang Bisa Tewas - GenPI.co
Para ilmuwan di Universitas Rutgers menyebut bahwa 5 miliar orang bisa tewas akibat perang nuklir skala penuh Amerika Serikat dan Rusia. (Foto: Pixabay)

GenPI.co - Para ilmuwan di Universitas Rutgers menyebut bahwa 5 miliar orang bisa tewas akibat perang nuklir skala penuh Amerika Serikat dan Rusia.

Melansir Bloomberg Internasional Selasa (16/8), jumlah korban masif itu didapat sebagai hasil pemetaan enam skenario konflik nuklir moden.

Dampak kelaparan global yang dipicu oleh jelaga yang menghalangi sinar matahari di atmosfer yang kemungkinan jauh melebihi korban yang disebabkan oleh ledakan mematikan.

BACA JUGA:  Kapal Selam Siluman China Bergerak Senyap, Sasarannya Kapal Induk Amerika Serikat

Dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nature Food, para ilmuwan menggunakan alat prakiraan iklim yang didukung oleh Pusat Penelitian Atmosfer Nasional.

Instrumen ini memungkinkan mereka memperkirakan produktivitas tanaman utama berdasarkan negara per negara.

BACA JUGA:  Ramalan Baba Vanga Soal Kondisi Dunia Tahun 2022, Sungguh Mencekam

Bahkan konflik skala kecil akan memiliki konsekuensi yang menghancurkan bagi produksi pangan global. 

Studi itu menyebut, sebuah pertempuran lokal antara India dan Pakistan mengakibatkan hasil panen menurun sekitar 7% dalam lima tahun.

BACA JUGA:  Jihad Islam Palestina Lontarkan Roket, Malah Tewaskan Anggota Hamas

Sedangkan perang AS-Rusia membuat produksi turun 90% dalam tiga sampai empat tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya