Keren, Rapper Indonesia Ariel Nayaka Digaet Label Rekaman Asal AS

Keren, Rapper Indonesia Ariel Nayaka Digaet Label Rekaman Asal AS - GenPI.co
Rapper Ariel Nayaka (Sumber foto: Instagram/ arielnayaka)

GenPI.co – Rapper muda asal Jakarta, Ariel Nayaka resmi bergabung dalam label rekaman asal Amerika Serikat, Def Jam South East Asia. Kabar gembira tersebut diumumkan Ariel Nayaka dalam akun twitternya @ArielNayaka pada Rabu (18/9).

“Officially signed with @defjam@kanyewest@justinbieberare technically my label mates,” tulis Ariel dalam tweetnya (18/9).

Def Jam Recordings atau yang lebih dikenal dengan Def Jam merupakan sebuah perusahaan rekaman yang cukup legendaris yang dimiliki oleh Universal Music Group. Label tersebut juga menaungi sejumlah penyanyi internasional seperti Kanye West, Justin Bieber, BTS, Logic, Big Sean, Nas, dan 2 Chainz.

Def Jam Recordings Beberapa musisi yang berada dalam keluarga besar Def Jam antara lain BTS, Logic, Big Sean, Justin Bieber, Kanye West, Nas, 2 Chainz, YG, Jeremih, Q-Tip, Pusha T, Vince Staples, Desiigner and Jhene Aiko.

Baca juga:

Wajah Rapper Rich Brian Terpampang di Billboard New York

Diulas Billboard, Agnez Mo Ungkap Arti ‘Diamonds’

Menanggapi kabar gembira tersebut, sejumlah netizen mengucapkan selamat atas bergabungnya Ariel Nayakan dalam keluarga besar Def Jam South East Asia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya