Bangga! Penerjun Wanita Indonesia Sukses Menaklukkan Antartika

Bangga! Penerjun Wanita Indonesia Sukses Menaklukkan Antartika - GenPI.co
Aksi Naila Novaranti di atas Kutub Selatan. (Foto: dok. pribadi)

GenPI.co - Penerjun payung dunia dari Indonesia, Naila Novaranti berhasil menaklukan benua Antarktika.

Aksinya pada Kamis (5/12) lalu itu, merupakan bagian dari misi menaklukan tujuh benua di dunia dengan penerjunan payung.

BACA JUGA: Erick Kaget! Pertamina Punya 142 Anak Perusahaan, Milik Siapa?

Meskipun lokasi penerjunan berbahaya, Naila Novaranti berhasil mengibarkan bendera Merah Putih tepat di atas Kutub Selatan bumi dengan ketinggian 13.500 kaki (4.114 meter). 

Sebelumnya, pada 16 November 2018, Naila berhasil menaklukkan ketinggian Gunung Everest di Nepal.

BACA JUGA: Puan Maharani Blak-blakan, Usai Presiden Melantik Wantimpres...

"Alhamdulillah, bersyukur banget menjadi wanita Indonesia pertama dan tercepat di dunia dengan terjun payung ke-7 benua," ungkap Naila Novaranti.

Naila membeberkan aksinya kali ini mendapat banyak kendala. 


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Naila Novaranti Berhasil Menklukkan Antarktika, Keren Banget

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya