Brazil Kolaps Karena Corona, Sehari Tembus 11 Ribu Kasus

Brazil Kolaps Karena Corona, Sehari Tembus 11 Ribu Kasus - GenPI.co
Masker dikenakan pada patung pasir Christ the Redeemer di pantai Copacabana, Rio de Janeiro, Brazil, Sabtu (9/5/2020). (Foto: Antara/Reuters/Ricardo Moraes/foc)

GenPI.co - Brazil adalah salah satu negara yang paling babak belur dihantam pandemi Corona. Rabu (13/4), pemerintah setempat mengumumkan 11.385 kasus baru terjadi dalam 24 jam.

Jumlah ini menambah total infeksi virus corona di negara itu menjadi 188.974. Sementara di hari yang sama, angka kematian bertambah 749 menjadi 13.149 kasus.

Kondisi itu membuat ekonomi negara  tersebut semakin terseok-seok. Sebagian besar kegiatan bisnis dihentikan dan masyarakat diminta mematuhi kebijakan diam di rumah.

BACA JUGA: Berpotensi Entaskan Corona, Jamur ini Bakal Masuk Uji Klinis

Kasus infeksi yang meroket tampaknya tidak membuat Presiden Jair Bolsonaro  tidak berupaya untuk mengunci Brazil, sebagaimana yang dilakukan banyak negara saat ini. 

Bahkan Bolsonaro berselisih dengan sejumlah gubernur negara bagian yang memutuskan melakukan karantina wilayah. Menurut Bolsonaro, keputusan karantina ustru menimbulkan lebih banyak kerugian dibandingkan corona sendiri.

Salah satu gubernur yang terang-terangan membangkang presiden adalah Joso Doria. Pemimpin negara bagian Sao Paulo itu tidak mengindahkan pernyataan Bolsonaro yang ingin pusat kebugaran dan salon sebagai layanan esensial sehingga bisa kembali beroperasi. 

Joso Doria tetap memberlakukan karantina wilayah di daerahnya untuk menekan laju infeksi virus corona. Selain dirinya, sepuluh gubernur negara bagian lain juga menyatakan keputusan melakukan karantina wilayah..

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya