Paranormal Termuda di Dunia Bilang Corona Lenyap Usai Lebaran

Paranormal Termuda di Dunia Bilang Corona Lenyap Usai Lebaran - GenPI.co
Abhigya Anand. Foto: Instagram @abhigyaanand

GenPI.co - Ada kabar bahagia yang dihembuskan paranormal termuda di dunia, Abhigya Anand. Dari terawangannya, virus corona akan lenyap usai Lebaran.

Lebaran yang dimaksud Anand adalah Idul Fitri 2020. Itu artinya, dalam hitungan hari, Covid-19 bisa segera dijinakkan. Keganasannya bisa ditaklukkan manusia. 

BACA JUGA: Peramal Termuda Ramal Corona Sejak 8 Bulan Lalu, Prediksinya...

“Ini adalah refleksi karma global,” kata Anand seperti dikutip indiaglitz.com.

Tanggalnya bahkan ada. Dari terawangannya, semua mimpi buruk terkait corona akan berakhir pada 29 Mei 2020.

Apa yang membuat Anand begitu yakin? Bukankah Organisasi Kesehatan Dunia, WHO, memprediksinya akan lama? Vaksinnya juga belum ditemukan?

BACA JUGA: Jago Banget Masak, Zodiak Ini Bisa Bikin Pasangan Merem Melek

Alasan utamanya ternyata ada di pergerakan planet. Dari uraiannya, pada 29 Mei, susunan planet-planet akan berubah. Perubahan ini yang membuat energi positif bakal keluar. Bumi bakal kembali sehat. Manusia jadi lebih tahan virus. Pandemi pun jadi gampang diatasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya