Mengerikan, Mayat Covid-19 Disimpan dalam Truk Pendingin di Texas

Mengerikan, Mayat Covid-19 Disimpan dalam Truk Pendingin di Texas - GenPI.co
Tenaga kesehatan berjalan melewati Texas Medical Center pertukaran jam kerja saat lonjakan penyakit virus korona. Foto: Antara

GenPI.co - Amerika Serikat kewalahan menangani jenazah korban covid-19. Alhasil, mayat-mayat tersebut disimpan dalam truk pendingin

Kejadian itu di Negara Bagian Texas. Dalam satu hari untuk kenaikan korban meninggal covid-19dan jumlah orang yang dirawat di rumah sakit penuh di negara bagian itu.

BACA JUGA: Sudah 3 Kali Tes, Presiden Brasil Tetap Positif Covid-19

Texas, yang melaporkan 197 kematian dan 10.893 orang dirawat di rumah sakit, menjadi salah satu negara bagian terparah dilanda virus corona . 

Wilayah Hidalgo, di ujung bagian selatan negara bagian itu, yang berbatasan dengan Meksiko, mengalami peningkatan 60 persen pada pekan lalu, menurut Reuters, dengan kematian dua kali lipat mencapai angka lebih dari 360.

"Kita harus menjerat virus ini, kuda jantan ini, menurunkan kembali angka-angka dan mengendalikan hal ini," kata Hakim Wilayah Hidalgo Richard Cortez.

"Karena rumah sakit rumah sakit kita merupakan zona perang, mereka sedang benar-benar bertarung saat ini."

BACA JUGA: Hasil Survei, Elektabilitas Ganjar dan Ridwan Kamil Saling Pepet

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya