Terungkap! Inilah Tujuan Senjata Nuklir Korea Utara

Terungkap! Inilah Tujuan Senjata Nuklir Korea Utara - GenPI.co
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dalam pertemuan darurat di Pyongyang. (Foto: Antara/KCNA via REUTERS/aa)

GenPI.co - Pemerintah Korea Utara menegaskan kepemilikan senjata nuklirnya dalam perayaan ulang tahun ke-67 berakhirnya perang Korea, Senin (27/7)

Dalam jamuan makan malam bersama para veteran, pemimpin Korut Kim Jong Un mengatakan senjata nuklir yang mereka miliki menjamin negara itu dari ancaman militer negara lain. 

"Berkat penangkal nuklir pertahanan diri Korea Utara yang andal dan efektif, tidak akan ada lagi perang, dan keselamatan dan masa depan negara kita akan dijamin selamanya." ujar Kim Jong Un.

BACA JUGA:  Seram, Pasukan Komando Korut Tembus Kediaman Pemimpin Korsel!

Sebagaimana yang dikabarkan, Kantor berita resmi KCNA mengabarkan pada Selasa (28/7), program senjata nuklir yang negara itu miliki bersifat defensif, sekaligus sebagai kekuatan absolut untuk mencegah konflik bersenjata lainnya. 

"Sekarang kami mampu mempertahankan diri dalam menghadapi segala bentuk tekanan intensitas tinggi dan ancaman militer dari pasukan imperialis dan musuh," katanya.

"Berkat penangkal nuklir pertahanan diri Korea Utara yang andal dan efektif, tidak akan ada lagi perang, dan keselamatan dan masa depan negara kita akan dijamin selamanya." ujar Kim Jong Un.

Sebelumnya, Kim Jong un bertemu dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada 2018 lalu. Pertemuan itu untuk membahas pembongkaran fasilitas nuklir di negara terisolir itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya