Robert Trump, Adik Presiden AS meninggal Dunia

Robert Trump, Adik Presiden AS meninggal Dunia - GenPI.co
Presiden AS Donald Trump. Foto: Antara

GenPI.co - Presiden Amerika Serikat Donald Trump sedang berduka. Adiknya Robert Trump meninggal dunia di rumah sakit New York. 

"Dengan berat hati saya berbagi bahwa saudara saya yang hebat, Robert, meninggal dunia penuh damai semalam. Dia bukan sekadar saudara saya, dia adalah teman terbaik saya. Robert, Aku mencintaimu. Beristirahatlah dalam damai," kata Trump, Sabtu (16/8).

BACA JUGA: Presiden Iran: Hati-hati dengan Zionis Israel

Robert Trump, yang berusia 71 dibandingkan presiden yang berumur 74, adalah eksekutif bisnis dan pengembang real estate. Tak seperti saudaranya yang bintang realitas TV, Robert Trump menghindari sorotan publik.

Presiden diharapkan menghadiri pemakaman, seorang pembantu mengatakan. Dia punya jadwal perjalanan yang sibuk di beberapa hari mendatang dengan rencana mengunjungi empat negara bagian dalam kampanye pipres.

BACA JUGA: Kabar Duka, Wakil Bupati Waykanan Meninggal Karena Covid-19

Trump mengatakan bahwa saudaranya mengalami masa sulit dengan penyakit yang dipendam, tak diceritakan kepada orang lain. Sebuah sumber yang mengetahui situasi itu mengatakan saudara itu telah mengonsumsi obat pengencer darah. (ant)

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya