Mantan Perwira CIA Bocorkan Rahasia Amerika Serikat Kepada China

Mantan Perwira CIA Bocorkan Rahasia Amerika Serikat Kepada China - GenPI.co
Mantan Perwira CIA Bocorkan Rahasia Amerika Serikat Kepada China (Foto: YouTube)

GenPI.co - Mantan perwira CIA, Alexander Yuk Ching Ma dituduh Amerika Serikat telah menjual rahasia pertahanan kepada China. 

Rahasia tersebut diduga bocor lebih dari satu dekade dalam kasus spionase yang terungkap di Hawaii, Senin (17/8).

BACA JUGA: TNI-Polri Di Papua Top Banget, Bikin Panglima KKB Timika Tewas

Ma merupakan warga negara AS kelahiran Hong Kong. Dia diduga menyebarkan informasi tentang personel CIA dan bidang perdagangan kepada intelijen China dengan diberi imbalan puluhan ribu dolar, seperti dilansir dari China Morning Post.

Menurut dokumen pengadilan, kepada agen FBI yang menyamar sebagai perwira intelijen China, Ma mengatakan dia ingin "tanah air" berhasil. Pejabat senior AS menyebut Ma sebagai pengkhianat.

Dalam sebuah pernyataan, Asisten Jaksa Agung untuk Keamanan Nasional, John Demers mengatakan jejak spionase China panjang, dan sayangnya, dipenuhi oleh mantan perwira intelijen Amerika yang mengkhianati kolega mereka, negara mereka, dan nilai-nilai demokrasi liberalnya untuk mendukung rezim komunis otoriter. 

BACA JUGAAjaib! Khasiat Jahe Campur Lengkuas Bisa Bikin Istri Lemas

Ma ditangkap pada Jumat dan didakwa dengan konspirasi karena mengomunikasikan informasi pertahanan nasional untuk membantu pemerintah asing. Dia juga dijadwalkan hadir pertama kali di pengadilan federal Hawaii.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya