Trump Tak Mengaku Kalah, Joe Biden: Tak Tahu Malu!

Trump Tak Mengaku Kalah, Joe Biden: Tak Tahu Malu! - GenPI.co
Presiden terpilih Amerika Serikat Joe Biden membahas UU perlindungan kesehatan Affordable Care Act (Obamacare) dalam jumpa pers di Wilmington, Delaware, AS, 10 November 2020. (Foto: Reuters/Jonathan Ernst)

GenPI.co - Pemilihan Presiden Amerika Serikat (AS) telah menentukan pemenang secara demokratis sesuai sistem yang berlaku. Dia adalah Joseph R. Biden Jr dari Partai Demokrat yang resmi jadi pemenang pada 3 November silam.

Namun rivalnya Donald Trump tak mengaku kalah da bersikukuh pilpres yang diselenggarakan penuh kecurangan.

BACA JUGA: Joe Biden, Penganut Katolik dengan Masa Lalu Kelam 

Menanggapi penolakan Donald Trump, Joe Biden menyebutkan sebagai tindakan memalukan. Ia juga menyebut sengketa yang dimulai kubu Trump sebagai hal yang tak perlu. 

"Saya hanya menganggap ini memalukan, jujur saja," kata Biden Biden kepada wartawan di kota kelahirannya Wilmington, Delaware.

Hingga hari ke-7 setelah pemilu, Trump menunjukkan sikap ak mau mengalah dengan tetap bungkam. Gugatan mengenai kecurangan pemilu tetap diajukannya meski tidak ada buktu pendukung yang kuat. 

Bahkan pada Selasa (10/11), Trump melalui akun Twitter mencuit bahwa dirinya adalah pemenang.

“Kita akan menang! Perhatikan kecurangan penghitungan suara besar-besaran,” cuitnya dengan menggunakan huruf kapital 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya