Banyak Huru-Hara, Joe Biden Tiba di Gedung Putih dengan Selamat

Banyak Huru-Hara, Joe Biden Tiba di Gedung Putih dengan Selamat - GenPI.co
Joe Biden (kiri) saat dilantik sebagai Presiden ke-46 Amerika Serikat di Front Barat Capitol AS di Washington, Amerika Serikat. Foto: Antara/Reuters /Kevin Lamarque/rwa

GenPI.co - Presiden ke-46 Amerika Serikat (AS), Joe Biden berhasil tiba dengan selamat di Gedung Putih, usai dilantik dan mengucap sumpah jabatan.

Kedatangan Presiden Joe Biden dan Wakil Presiden Kamala Harris dikawal oleh lebih dari 25.000 tentara, agar aman dari insiden yang terjadi di luar gedung Kongres AS, Capitol, Rabu (20/1). 

BACA JUGA: Resmi Jadi Presiden ke-46 AS, Ini Ungkapan Pidato Pertama Biden

Setelah keluar dari Capitol dengan iring-iringan mobil yang lambat, Biden dengan cepat melanjutkan perjalanannya. 

Seperti diketahui, beberapa kelompok ekstremis sayap kanan telah berjanji untuk mengganggu pelantikan Biden setelah serangan 6 Januari.

Di luar Union Station, terminal kereta kota, pasukan Pengawal Nasional yang membawa senapan berdiri di belakang pagar berlapis kawat yang menutup Capitol Hill.

Sekelompok kecil pengunjuk rasa pun hanya bisa berdiri di luar batas keamanan. 

"Jika Joe Biden ingin membawa Amerika ke neraka, silakan saja!" ujar salah satu pengunjuk rasa yang berteriak melalui pengeras suara. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya