Ngeri! Begini Penampakan Nuklir Iran Buat Dunia Gemetar

Ngeri! Begini Penampakan Nuklir Iran Buat Dunia Gemetar - GenPI.co
Ilustrasi-Iran melakukan uji coba rudal balistik. Foto: Reuters/farsnews.com/Handout.

GenPI.co - Pemerintah Iran sedang memproduksi 17kg (37,5 pon) dari 20 persen uranium yang diperkaya dalam waktu kurang dari sebulan. Hal tersebut membuat program nuklirnya semakin kuat.

Ketua Parlemen, Mohammad Bagher Qalibaf membuat pengumuman itu dalam pidato yang disiarkan televisi selama kunjungan ke fasilitas nuklir Fordow negara itu pada Kamis (28/1/2021).

BACA JUGA: Boom, Pabrik Unggas Berisi Nitrogen Meledak di AS

Uranium yang diperkaya hingga 20 persen menjadi langkah teknis singkat dari pengayaan 90 persen untuk meingkatkan senjata.

Dilansir dari Aljazeera, Jumat (29/1/2021), Qalibaf juga turut mengucapkan terima kasih kepada Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) yang belum mengkonfirmasi informasi tersebut.

Negara-negara Barat telah mengkritik aktivitas pengayaan dan meminta Teheran untuk mematuhi perjanjian nuklir 2015 antara Iran dan kekuatan dunia.

Sebelumnya, Iran telah mengumumkan menambah produksi 120kg dari 20 persen uranium yang diperkaya per tahun, atau rata-rata 10kg per bulan, jadi 17kg akan melebihi jadwal itu.

BACA JUGA: Amerika Ledek China, Rudal Penghancur Kapal Induk Bisa Apa?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya