Militer Myanmar Mulai Brutal, Kepala Pendemo Ditembak

Militer Myanmar Mulai Brutal, Kepala Pendemo Ditembak - GenPI.co
Suasana demonstrasi menentang kudeta militer di Myanmar. Foto: Rruters

Nasib pendemo lainnya juga sama gawatnya. Ada tiga orang lainnya dirawat karena luka-luka akibat terkena tembakan peluru karet. 

Ada juga seorang pria mengalami luka di dada, namun tidak dalam kondisi kritis. Dokter yang merawat tak bisa menjelaskan apakah si pendemo yang terluka di bagian dada terkena peluru tajam atau peluru karet.

Kekacauan itu bermula saat kerumunan menolak untuk bubar. Polisi pun mulai menembakkan peluru ke udara di Naypyitaw. Sebagian polisi lainnya membubarkan pendemo dengan meriam air.

Dalam rekaman video yang di-posting di media sosial, terlihat perempuan yang tertembak di kepala sedang bersama para pengunjuk rasa lainnya. Dia berada sebuah halte yang agak jauh dari barisan polisi anti huru hara.

Perempuan yang memakai helm sepeda motor itu tiba-tiba roboh. Tak berselang lama terlihat sebuah lubang peluru pada helmnya.

Laporan berita MRTV yang dikelola negara mengatakan sebuah truk polisi telah dihancurkan pada demonstrasi di Mandalay, kota terbesar kedua di Myanmar. 

Namun MRTV menggambarkan protes itu diatur oleh orang-orang yang ingin merusak stabilitas Myanmar. Para pendemo disebut bertindak agresif. Namun laporan itu tidak menyebutkan kudeta atau demonstrasi lain di seluruh negeri.

BACA JUGA: Weton Cerdas Penguasa Dunia, Nasibnya Bakal Kaya Raya

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya