Di Balik Penangkapan Munarman, Ada Parpol yang Gunakan Momentum

Di Balik Penangkapan Munarman, Ada Parpol yang Gunakan Momentum - GenPI.co
Momen ketika Munarman ditangkap tim Densus 88 Antiteror. (Foto: Antara)

GenPI.co - Ada partai yang bakal mengambil untung ketika eks Sekretaris Front Pembela Islam (FPI) Munarnan ditangkap Densus 88 Antiteror.

Hal tersebut diungkapkan oleh akademisi politik Philipus Nggorang. Dia menyebut, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bisa jadi menggunakan momentum ini untuk mendulang simpati.

BACA JUGA: Pernyataan Pakar Politik UI Menohok, Munarman Disebut Jadi Tumbal

Ngorang pun membeber alasan pernyataannya. Dia mengatakan bahwa PKS mungkin saja menyatakan dukungan terhadap Munarman dengan melontarklan kritik terkait penangkapan terhadap dirinya. 

“Mereka tidak setuju dengan penangkapan Munarman dan cenderung terus memberikan dukungan moral kepada Munarman,” ujarnya kepada GenPI.co

Sikap PKS ini akan bukan tidak mungkin akan membuat masyarakat yang juga bersimpati pada Munarman akan merapat.

Sebab, PKS dianggap sebagai wadah yang bisa menyuarakan penentangan mereka terhadap langkah hukum pemerintah itu. 

Juga, penangkapan tersebut bisa jadi membuat  massa PKS juga akan semakin tidak suka dengan pemerintahan Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya