Tokoh Ini Disiapkan Megawati Jadi Pendamping di 2024, Ternyata...

Tokoh Ini Disiapkan Megawati Jadi Pendamping di 2024, Ternyata... - GenPI.co
Megawati Soekarnoputri (kiri) bersama Presiden Jokowi. Foto: Dok. jpnn

GenPI.co - Megawati Soekarnoputri disebut tengah melirik tokoh kuat untuk mendampingi calon PDIP di Pilpres 2024. Kemungkinan terbesarnya adalah tokoh Islam.

Itu diungkap Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMAS. Dia mengatakan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri melirik tokoh yang bisa mengimbangi PDIP yang tercitra sebagai partai nasionalis.

BACA JUGA: Megawati Pilih Puan Maharani apa Ganjar?

Megawati diyakini akan mencoba mengawinkan kembali nasionalis-religius dalam pertarungan Pilpres mendatang.

"Megawati kemungkinan besar akan menggandeng tokoh Islam," ujar Fernando, saat dihubungi GenPI.co pada Minggu (23/5).

Kombinasi nasionalis-preligius diprediksi bakal jadi kekuatan dahyat. Porsi kekuatannya juga diyakini bakal sangat ideal. 

"Tokoh Islam itu akan dipasangkan dengan capres atau cawapres dari PDIP," katanya.

Menurut Fernando, kombinasi nasionalis-religius akan memperbesar peluang Megawati dan partai yang dipimpinnya mencetak hattrick kemenangan tiga kali di Pilpres.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya