Konflik Ganjar VS Puan, Politikus PDIP Sarankan Hal Baik Ini

Konflik Ganjar VS Puan, Politikus PDIP Sarankan Hal Baik Ini - GenPI.co
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (Foto: Andi Ristanto/GenPI.co)

GenPI.co - Persaingan bursa capres 2024 antara Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan Ketua DPR RI Puan Maharani memanas di lingkup internal PDIP.

Buntutnya, Ganjar Pranowo tidak diundang dalam acara pengarahan kader PDIP oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani di Semarang beberapa waktu lalu. 

Terkait hal ini, Politikus PDI Perjuangan Effendi Simbolon menilai situasi tersebut mestinya dimanfaatkan Ganjar untuk menemui Puan Maharani.

BACA JUGA:  Politikus PDIP Blak-blakan Soal Ganjar Pranowo, Ya Ampun

"(Ganjar, red) sowanlah ke Mbak Puan, 'maaf Mbak kalau ada yang salah'. Jangan bilang (meredam konflik) itu urusan Ketua Umum," ujar Effendi dalam diskusi virtual, Minggu (30/5).

Effendi kemudian membandingkan sosok Ganjar dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

BACA JUGA:  Faksi Ganjar Vs Puan Maharani, Pengamat Analisis Pemenangnya

Menurutnya, Jokowi mewarisi figur Presiden ke-1 RI Soekarno yang low profile.

Oleh karena itu, PDIP, kata Effendi berani mengusung Jokowi sebagai calon presiden selama dua periode.

"Ganjar itu bukan tipe low profile, justru high profile. Itu akan tidak menguntungkan untuk perjalanan politiknya," jelasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya