Imbauan Jokowi Soal KPK Hanya Basa-Basi, Pakar Bongkar Alasannya

Imbauan Jokowi Soal KPK Hanya Basa-Basi, Pakar Bongkar Alasannya - GenPI.co
Akademisi Beber Kemarahan Presiden Jokowi: Ada Faktor Lain...(Foto: Instagram/jokowi)

GenPI.co - Imbauan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait polemik KPK disebut hanya basa-basi. Pakar pun buka suara. Alasan di balik itu dianalisis dari berbagai sisi.

Ada dugaan bahwa Presiden Joko Widodo mengeluarkan imbauan yang tidak menguatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hal itu kembali mencuat usai tes wawasan kebangsaan (TWK) di KPK dinilai melemahkan lembaga antirasuah tersebut.

BACA JUGA:  Pakar Ini Sebut Ganjar Mirip Jokowi, Dahsyat!

Peneliti Ahli Utama P2P LIPI Bidang Politik Kebijakan Publik Syafuan Rozi pun turut menyoroti langkah presiden terhadap KPK.

Menurut dia, masyarakat selama ini melihat Presiden Jokowi lahir dari reformasi sehingga KPK pun harus menghormati.

BACA JUGA:  Pemecatan Pegawai KPK Tetap Jalan, Mardani Ali Sera Bilang Begini

"Jokowi ialah produk reformasi serta KPK lahir karenanya, jangan sampai masyarakat merasa ada pelemahan dari antirasuah," ujar Syafuan kepada GenPI.co, Kamis (3/6).

Syafuan menjelaskan pemimpin KPK harus segera klarifikasi terkait TWK.

BACA JUGA:  Astaga! Firli Bahuri Bilang Begini Soal Pegawai KPK Tak Lulus TWK

Sebab, kata dia, jika polemik itu terus berlanjut, masyarakat akan memandang KPK telah dilemahkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya