HRS Tolak Grasi, Pengamat: Itu Jebakan

HRS Tolak Grasi, Pengamat: Itu Jebakan - GenPI.co
Eks pentolan FPI, Habib Rizieq Shihab. Foto: Antara Foto/Muhammad Iqbal

GenPI.co - Opsi grasi yang tidak diambil Habib Rizieq dikomentari akademisi politik Hamka. Menurutnya, grasi yang ditawarkan ke eks pentolan FPI itu adalah jebakan.

Akademisi ini memberikan pandangannya terkait vonis hukuman pidana empat tahun penjara kepada mantan pentolan FPI Habib Rizieq Shihab (HRS) dalam kasus tes swab RS Ummi Bogor.

HRS menolak opsi untuk meminta grasi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia langsung memilih mengajukan banding.

BACA JUGA:  Nama Habib Rizieq Mendunia, Kasusnya Diangkat Media Asing

“Grasi seolah-olah dibuat menjadi satu-satunya jalan keluar bagi HRS. Tentu saja itu jebakan,” ujarnya kepada GenPI.co, Kamis (24/6).

Pengajar di FISIP Universitas Muhammadiyah Jakarta itu menegaskan bahwa dari perspektif akademis, apa yang menimpa HRS adalah bentuk ketidakadilan.

BACA JUGA:  Habib Rizieq Dipenjara, Jusuf Kalla Bongkar Hal Mengejutkan!

“Melihat karakter HRS yang tegas akan semua bentuk ketidakadilan, maka jelas saja HRS akan menolak untuk memohon grasi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Hamka menjelaskan bahwa grasi adalah hak prerogatif presiden.

BACA JUGA:  Massa Pendukungnya Bentrok dengan Polisi, Habib Rizieq Menyesal

Sementara itu, presiden adalah salah satu sasaran kritik HRS selama ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya