18 Pegawai KPK Ikut Bela Negara, Tak Ada Nama Novel Baswedan?

18 Pegawai KPK Ikut Bela Negara, Tak Ada Nama Novel Baswedan? - GenPI.co
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nurul Ghufron. FOTO: Antara

GenPI.co - Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, megatakan sebanyak 18 dari 24 pegawai lembaga antirasuah diberikan kesempatan untuk Diklat bela negara.

Diklat Bela Negara dilakukan untuk pegawai KPK yang tidak lolos saat jalani tes wawasan kebangsaan (TWK) sebagai mekanisme peralihan menjadi aparatur sipil negara (ASN).

"Sampai tanggal 19 Juli kemarin yang sudah menyatakan kesediaannya untuk mengikuti Diklat bela negara ada 18 orang," ujar Ghufron dalam keterangannya, Selasa (20/7).

BACA JUGA:  Gedung KPK Diteror Laser, Ada Pesan Menohok

Selain itu, kata Ghufron, enam orang lainnya masih belum menyatakan ketersediaannya untuk ikut Diklat bela negara.

"Kami telah memperjuangkan 24 orang tersebut untuk dapat diangkat sebagai ASN dari 75 orang yang dinýatakan TMS dengan mekanisme pembinaan," kata Ghufron.

BACA JUGA:  Mendadak, Jokowi Bilang Negara Bisa Kolaps

Akan tetapi kata Ghufron, meskipun sudah berjuang untuk 24 pegawai tersebut, KPK tetap menyerahkan sepenuhnya pilihan para pegawai tersebut.

"Namun selanjutnya adalah hak dari pegawai tersebut menggunakan atau tidak haknya, Itu adalah pilihan pegawai," pungkas Ghufron. (*)

BACA JUGA:  Mengejutkan, Siti Fadilah Bongkar Dalang di Balik Covid-19

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya