Anggota DPR RI: Tugas Pemerintah Jokowi Bukan Melayani Kritik...

Anggota DPR RI: Tugas Pemerintah Jokowi Bukan Melayani Kritik... - GenPI.co
Anggota DPR RI: Tugas Pemerintah Jokowi Bukan Melayani Kritik... - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ( Foto: JPNN.com/GenPI.co)

GenPI.co - Setelah mengkritik keras Pemerintah Joko Widodo (Jokowi), anggota Komisi XI DPR RI Masinton Pasaribu mengingatkan pemerintah tidak perlu reaksioner dalam menanggapi berbagai kritikan terhadap penanganan pandemi covid-19.

Sebelumnya, selain Masinton Pasaribu yang mengkritik kinerja penanganan pandemi covid-19, koleganya sesama di PDIP Effendi Simbolon juga terang-terangan menyalahkan Presiden Jokowi yang ogah menerapkan lockdown untuk menghentikan penularan virus Corona.

"Pemerintah tidak perlu reaksioner menanggapi kritikan, baik itu dari masyarakat maupun dari parlemen, karena sifat dari kritik itu adalah untuk melengkapi hal-hal yang sudah dilakukan secara bersama-sama," jelas Masinton Pasaribu dikutip GenPI.co dari JPNN.com, Rabu (4/8).

BACA JUGA:  Analisis Peneliti: Jika Presiden Jokowi Diganti, Ini yang Terjadi

Politikus PDIP itu menilai, Pemerintah Jokowi cukup bekerja saja sesuai tugasnya dalam mengatasi penyebaran covid-19.

"Jadi, tugas pemerintah saat ini bukan melayani kritik, tetapi mengerjakan apa yang disampaikan masyarakat, baik secara kritis maupun dalam memberikan solusi-solusi," ungkap Masinton Pasaribu.

BACA JUGA:  Geprek Jahe Campur Daun Pandan Khasiatnya Dahsyat, Siap Goyang

"Pemerintah itu harus fokus pada tugasnya. Tugas pemerintah hari ini bukan melayani kritik," sambungnya.

Tak hanya itu, Masinton juga meminta pemerintah membenahi rantai birokrasi pengalokasian anggaran penanganan covid-19.

BACA JUGA:  Takdir 4 Zodiak Kaya Raya, Keberuntungannya Tingkat Dewa

Terutama yang berkaitan dengan kesehatan dan bantuan sosial untuk masyarakat serta stimulus bagi pelaku usaha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya