Pengamat Bongkar Ada Agenda Terselubung Memojokkan Anies

Pengamat Bongkar Ada Agenda Terselubung Memojokkan Anies - GenPI.co
Gubernur DKI Anies Baswedan. (Foto: JPNN)

GenPI.co - Pengamat politik dari Universitas Nasional (Unas) Andi Yusran bongkar ada agenda terselebung memojokkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

Untuk itu, kata Yusra, masyrakat diminta ikut mengawasi tujuh fraksi di DPRD DKI yang menolak hak interpelasi Formula E yang digulirkan Fraksi PDIP dan Fraksi PSI.

Menurut Andi Yusran, dalam dunia politik semua kemungkinan bisa saja terjadi.

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar Ada Gerilya Politik Tolak Anies Ke Parpol

"Dari yang semula sepakat tidak ikut interpelasi namun kemudian bisa saja berbalik haluan karena pressure dari elite pusat masing-masing partai," kata Andi dalam keterangannya, Minggu (29/8).

Menurut Andi, jika hal tersebut terjadi, maka publik akan menilai bahwa pengajuan interpelasi tidak murni soal kebijakan.

BACA JUGA:  JK Kritik Vaksinasi Covid-19, Seret Menkes Budi Gunadi

"Namun lebih kepada adanya agenda terselubung dari dua partai untuk memojokkan Anies," tegas Andi Yusran.

Hal ini tentu saja dapat berimplikasi negatif kepada masing-masing partai pengusung interpelasi.

BACA JUGA:  PAN Gabung ke Pemerinta Tak Ada Artinya

Adapun tujuh fraksi yang menolak yakni, Fraksi Gerindra, Fraksi PKS, Fraksi Demokrat, Fraksi PAN, Fraksi Nasdem, Fraksi Golkar, dan Fraksi PKB-PPP.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya