Pengamat Puji Menuver Haji Lulung Tinggalkan PAN dan Balik ke PPP

Pengamat Puji Menuver Haji Lulung Tinggalkan PAN dan Balik ke PPP - GenPI.co
Politikus senior Haji Lulung. FOTO: Antara

GenPI.co - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS memuji manuver Abraham Lunggana atau Haji Lulung yang meninggalkan PAN dan balik ke PPP.

Fernando mengatakan, Haji Lulung dibesarkan secara politik oleh PPP.

Sehingga sangat wajar memutuskan kembali ke partai lamanya itu.

BACA JUGA:  Passing Grade Seleksi PPPK 2021, Honorer Keluhkan Hal Ini

"Haji Lulung memiliki basis massa yang kuat di DKI Jakarta, tentu sangat dibutuhkan PPP menjaga eksistensinya pada 2024," kata Fernando kepada GenPI.co, Jumat (10/9).

Fernando memuji Haji Lulung karena menjadi politisi yang mengerti balas budi terhadap partai yang membesarkannya.

BACA JUGA:  Lulung: Banjir Jakarta, Pak Anies Ditolong Tuhan, Kalau Tidak...

Bergabungnya Haji Lulung ke PPP diharapkan dapat meloloskan partai itu dari jurang parlementary threshold.

Selain itu, juga akan mengembalikan perolehan anggota DPRD DKI Jakarta seperti pada 2014 sebanyak 10 kursi.

BACA JUGA:  Haji Lulung Kembali ke PPP, Suara PAN DKI Bisa Anjlok

"Pengaruh perpindahan Haji Lulung ke PAN memberikan dampak signifikan," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya