Soal Ucapan HUT Demokrat dari Jokowi, Begini Kata Kubu KLB

Soal Ucapan HUT Demokrat dari Jokowi, Begini Kata Kubu KLB - GenPI.co
Penggagas KLB Demokrat, Darmizal. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

GenPI.co - Penggagas KLB Demokrat Darmizal merespons soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memberikan ucapan HUT ke-20 Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Menanggapi hal itu, Darmizal mengatakan bahwa konteks ucapan ulang tahun itu ialah Jokowi sebagai kepala negara sekaligus kepala pemerintahan.

"Ketika beliau mengucapkan ke AHY hari ini karena masih AHY yang menjadi ketum sah, kan, begitu," kata Darmizal kepada GenPI.co Sabtu (11/9).
 
Lantas apakah Presiden Jokowi juga mengucapkan selamat HUT Demokrat ke kubu KLB dan Moeldoko?

BACA JUGA:  Selain Moeldoko, Tokoh Lain Juga Diundang di HUT Demokrat

Darmizal mengatakan bahwa Jokowi sudah menempatkan diri di tempat yang sebenar-benarnya.

Namun, akan berbeda halnya jika hasil di PTUN sudah keluar.

BACA JUGA:  Singgung Konflik AHY Vs Moeldoko, Ruhut Sitompul: Saya Jadi Sedih

"Andai besok Demokrat ketumnya ialah Moeldoko dan diberi SK Kemenkum HAM, abang yakin bukan AHY yang diucapkan," katanya.

Darmizal mengatakan, saat ini kubu KLB sedang fokus ke pengadilan PTUN.

BACA JUGA:  Darmizal Ingatkan Pesan dari Moeldoko, Isinya Menohok

Menurutnya, langkah tersebut merupakan bagian dari demokrasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya