Pernyataan Gatot Nurmantyo Soal PKI Bikin Heboh

Pernyataan Gatot Nurmantyo Soal PKI Bikin Heboh - GenPI.co
Gatot Nurmantyo. Foto: dok. TNI

GenPI.co - Pernyataan Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo soal Partai Komunis Indonesia (PKI) telah menyusup ke tubuh TNI bikin heboh.

“Sangat benar bahwa PKI sebagai organisasi sudah dibubarkan. Tetapi fakta di Indonesia memperlihatkan PKI mudah melakukan pemberontakan,” kata Gatot dalam diskusi bertajuk “TNI Vs PKI” yang digelar, Minggu (26/9).

Gatot Nurmantyo memutar sebuah klip pendek yang memperlihatkan Museum Dharma Bhakti di Markas Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) di kawasan Gambir, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:  Mendadak, Gatot Nurmantyo Datang ke Rumah Rocky Gerung

Museum itu berada di bekas ruang kerja Pangkostrad ketika peristiwa G30S/PKI terjadi, Mayjen Soeharto.

Di dalam museum itu tadinya terdapat diorama yang menggambarkan suasana di pagi hari, 1 Oktober 1965.

BACA JUGA:  Sindiran SBY Buat Moeldoko dan Yusril, Harap Disimak

Beberapa jam setelah enam jenderal dan seorang perwira muda TNI AD diculik anasir PKI yang ada di tubuh pasukan kawal pribadi presiden, Cakrabirawa.

Adegan yang digambarkan adalah saat Mayjen Soeharto menerima laporan dari Komandan Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD) Kolonel Sarwo Edhie Wibowo.

BACA JUGA:  Dokter Boyke Bongkar Posisi Wanita di Atas, Bisa Kejang-kejang

Sementara Menteri/Panglima TNI Angkatan Darat Jenderal AH Nasution yang selamat dari upaya penculikan PKI beberapa jam sebelumnya duduk tidak jauh dari Soeharto dan Sarwo Edhie.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya