
GenPI.co - Mantan politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menanggapi komentar Fadli Zon yang menganggap aksi terorisme tidak ada dan hanya dibuat-buat.
Dia menilai, pernyataan Fadli Zon sudah sangat menyesatkan masyarakat Indonesia.
Selain menyesatkan, Fadli Zon juga dianggap telah menggiring opini bahwa terorisme dibuat-buat.
BACA JUGA: Ramai Tagar Percuma Lapor Polisi, Ferdinand pun Beri Komentar
Bahkan, pernyataan Fadli Zon ini turut mendiskreditkan pemerintah dan kepolisian.
"Seolah-olah pemerintah dan kepolisian merekayasa tentang keberadaan terorisme. Saya harus menyatakan bahwa Fadli Zon menyesatkan dan sesat pikir," ujar Ferdinand Hutahaean dalam keterangannya, Jumat (15/10/2021).
BACA JUGA: Ferdinand Beri Kabar Buruk, Anies Didesak Cepat Lakukan Ini
Pria berusia 44 tahun itu menegaskan aksi terorisme di seluruh dunia itu nyata adanya, bukan sesuatu yang dibuat-buat atau direkayasa.
Buktinya di Indonesia sendiri aksi terorisme telah berulang kali terjadi dan yang terbesar adalah Bom Bali yang menewaskan ratusan orang.
BACA JUGA: Ferdinand Hutahaean Sentil Rocky Gerung, Menohok Banget
Aksi terorisme lainnya seperti di Amerika Serikat, menara kembar runtuh dan menewaskan ribuan orang.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Fadli Zon Sebut Terorisme Dibuat-buat, Ferdinand Bereaksi Keras, Minta Prabowo Subianto Bertindak
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News