Hati-Hati! Konflik Internal PDIP Sangat Merugikan Ganjar Pranowo

Hati-Hati! Konflik Internal PDIP Sangat Merugikan Ganjar Pranowo - GenPI.co
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Konflik internal PDIP dinilai sangat merugikan Ganjar Pranowo. Foto: Dok. Humas Pemprov Jateng

GenPI.co - Konflik internal PDIP dinilai sangat merugikan Ganjar Pranowo. Pengamat Politik Dedi Kurnia Syah sampai ikut menyiratkan peringatan.

Respons pertamanya muncul saat mengomentari pernyataan Ketua DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng) Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul.

Seperti diketahui, sebelumnya Bambang Pacul menyebut kader PDIP yang memberi dukungan pada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Prabowo bukan bagian dari banteng, melainkan celeng.

BACA JUGA:  Tanpa Restu PDIP, Ganjar Pranowo Sudah Punya Modal Kuat

"Konflik ini bisa saja merugikan Ganjar mengingat PDIP punya pilihan lain selain dirinya, yakni Puan Maharani," ujar Dedi kepada GenPi.co, Jumat (15/10).

Dirinya lantas membongkar isi catatan lembaganya, yakni Indonesia Political Opinion (IPO). Dari catatan tersebut diketahui bahwa pendukung Ganjar didominasi oleh masyarakat Jawa Tengah saja.

BACA JUGA:  Banteng vs Celeng, Ganjar Pranowo Pilih yang Mana?

"Suara Ganjar hanya didominasi pemilih PDIP di Jateng. Selain itu, karakter pemilih PDIP lebih pada faktor Parpol. Artinya Ganjar bukan siapa-siapa jika tak diusung PDIP," katanya.

Tidak hanya itu, dirinya juga mengingatkan untuk tidak meremehkan Ketua DPR sekaligus putri mahkota anak PDIP Puan Maharani.

BACA JUGA:  Konflik Internal PDIP, Pengamat: Sedang Menguji Ganjar dan Puan

Pasalnya, menurut Dedi, untuk menghitung elektabilitas Puan, tidak serta merta dihitung senagai sosok saja. Melainkan harus ditotal dengan elektabilitas partai moncong putih.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya