2 Tahun Jokowi - Ma'ruf Amin, Menteri yang Korupsi Disorot

2 Tahun Jokowi - Ma'ruf Amin, Menteri yang Korupsi Disorot - GenPI.co
Pemerintahan Jokowi-Maruf Amin. Foto: ANTARA/HO-Biro Pers Setpres/Lukas

GenPI.co - Peneliti Utama Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho menyoroti dua tahun pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'ruf Amin. 

Menurutnya, terdapat masalah serius yang harus segera diatasi dalam Kabinet Indonesia Maju, termasuk penguatan KPK. 

"Dua menteri Jokowi terbukti melakukan tindak pidana korupsi. Jadi, membuktikan sistem pengawasan dan pencegahan korupsi belum berjalan atau bahkan tidak ada," ucap Catur kepada GenPI.co, Kamis (21/10).

BACA JUGA:  Pesan Kuat BEM SI Saat Demo 2 Tahun Jokowi-Maruf, KPK Lemah

Catur menjelaskan dalam hal pemberantasan korupsi, pemerintah Jokowi-Ma'ruf Amin terlihat tidak serius. 

Selain itu, dia menilai tidak ada langkah pasti dari pemerintah untuk penguatan KPK. 

BACA JUGA:  Pengamat: Moeldoko Sosok yang Dipercaya Jokowi

"Alih-alih memperkuat KPK, pemerintah bersama DPR justru berkongsi untuk melemahkan lembaga antirasuah dengan revisi UU KPK," jelasnya. 

Catur lebih lanjut mengawasi pemerintah dalam kebebasan berpendapat yang menjadi perhatian. 

BACA JUGA:  Jika Andika Perkasa Jadi Panglima, Jokowi Ketiban Durian Runtuh

Sebab, menurutnya, aparat pemerintah atau keamanan lebih mengedepankan represif daripada persuasif. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya